Menyambut antusisme para fans pada musim tahun ini, kami dengan bangga menghadirkan Juliana “Swan” Winata sebagai Brand Ambassador terbaru BOOM Esports, yang akan menemani para Boomie pada tiap match BOOM ketika watchparty dan mabar bersama.
Selain memiliki paras cantik, Swan juga dikenal sebagai pemain Valorant dengan rank silver yang cherfull dan ramah kepada para fansnya, sembari menjalani kegiatan sehari-harinya ia juga sering kali melakukan stream dan bermain bersama para viewers yang menonton, mungkin Boomie bisa ikutan nih, hehe.
Ia juga dikenal memiliki kepribadian ENFJ-A yang diketahui memiliki empati yang besar ketimbang tipe yang lain, ia juga memiliki zodiak Cancer yang juga sering dikaitkan dengan kepiawaian dalam berpikir dan memiliki intusi yang tajam.
Selain suka bermain Valorant, Swan juga dikenal sering bermain game kompetitif lain seperti Mobile Legends di kala luang sembari menikmati mie favorit yang sudah menjadi ciri khas Swan.
Dengan quote “Exceeding beyond the ordinary” Swan menunjukan keseriusannya dalam melakukan banyak hal seperti ketika bermain Valorant, ataupun berkompetisi lainnya.