Kami, BOOM Esports, secara resmi mengumumkan perpisahan dengan Brand Ambassador kami yang ceria dan berdedikasi, Kwaci, atau yang juga dikenal dengan nama Daiva Nafilah Nurizka.
Kwaci dikenal karena semangatnya yang luar biasa. Ia merupakan pemain aktif Valorant dan memiliki tipe kepribadian ENFP-T yang menjadikannya sosok yang spontan dan out-going di mata komunitas. Selain Valorant, ia juga suka bermain game kompetitif seperti Call of Duty Mobile, Mobile Legends, dan PUBGM. Kwaci bergabung untuk menemani para Boomie (sebutan fans BOOM) saat watch party atau sesi mabar dan sering melakukan streaming di channel YouTube-nya.
Mewakili seluruh organisasi BOOM, kami menyampaikan perpisahan kepada Kwaci (@deiwaann) dan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kerja keras, dedikasi, humor, dan kegembiraan yang telah ia berikan selama ini. Kami akan selalu mendoakan kesuksesannya di masa depan.
Dukungan yang diberikan Kwaci telah membantu mendekatkan BOOM Esports dengan komunitas Hungry Beast. Kami berharap ia terus sukses di babak baru karirnya. Stay Hungry, Hungry Beast!