Prestasi kembali diraih oleh BOOM Esports PUBGM dengan berhasil menjadi juara kedua Ultimate Arena Bow League. Diikuti 24 tim PUBGM Indonesia, BOOM menjadi salah satu tim yang diundang langsung ke grand final. Mempertandingkan 5 ronde, grand final berlangsung pada tanggal 9 Agustus 2020.
Berikut hasil yang didapatkan BOOM Esports saat grand final Ultimate Arena Bow League:
Round | Map | Rank | Kill |
1 | Erangel | 1 | 10 |
2 | Miramar | 21 | 0 |
3 | Sanhok | 7 | 4 |
4 | Vikendi | 1 | 9 |
5 | Erangel | 13 | 6 |
BOOM memulai grand final dengan sukses mendapatkan WWCD di map Erangel dengan total 10 kill. Meski harus kembali ke server lebih dini saat ronde kedua, BOOM kembali meraih WWCD kedua mereka saat ronde keempat dengan mengumpulkan 9 kill. BOOM menutup grand final dengan berada di peringkat 13 dengan 6 kill. Secara keseluruhan, Voker dan kawan-kawan berada di peringkat kedua dengan total 104 poin.
Terima kasih kepada seluruh fans yang memberikan dukungan saat livestream. Tetap dukung seluruh divisi BOOM Esports untuk turnamen yang akan diikuti berikutnya. Stay Hungry, Hungry Beast.