Melalui pengumuman ini, BOOM Esports memutuskan untuk merombak roster Free Fire setelah hasil yang kurang memuaskan di turnamen terakhir. Artur “Strawhat” Dwiansyah, Yoga “YogaPDG” Sanggo, Heru “Heyyu” Gunawan, Naufal “Luckz” Lucky resmi dilepas dari tim. Sedangkan Khoerlambang “Nutink” Dwi Alnova menjadi pemain yang tersisa di tim divisi Free Fire BOOM Esports.
“Kami melakukan perombakan roster dan sedang dalam tahap pencarian pemain baru untuk memperbaiki performa kita di musim kemarin. Saya juga mengucapkan terima kasih juga untuk roster terdahulu karena sudah berjuang bersama membawa nama BOOM Esports. Untuk para fans yang sudah mendukung kita, tetap mendukung divisi Free Fire BOOM Esports.”
Marzarian “Owljan” Sahita, general manager BOOM Esports
Berikut roster dari BOOM Esports Free Fire saat ini:
- Khoerlambang “Nutink” Dwi Alnova
- Yoga “YogaPDG” Sanggo (inaktif)
- Artur “Strawhat” Dwiansyah (inaktif)
- Heru “Heyyu” Gunawan (inaktif)
- Naufal “Luckz” Lucky (inaktif)
Tetap dukung seluruh divisi BOOM Esports untuk turnamen yang akan diikuti kedepannya. Stay Hungry, Hungry Beast.