SEA Games, yang dikenal sebagai salah satu acara olahraga terbesar di Asia Tenggara, tidak hanya melibatkan atlet-atlet fisik, tetapi juga telah memasukkan e-sports ke dalam daftar kompetisi resmi.
Pada gelaran ke-32 kali ini, timnas SEA Games PUBGM Indonesia mengundang para pemain dari BOOM Esports seperti Coach Kent, Ponbit dan Yummy untuk ikut berpartisipasi pada ajang bergengsi yang satu ini..
Dalam turnamen yang berlangsung selama beberapa hari, BOOM Esports tampil dominan dengan mengalahkan lawan-lawannya. Dengan keahlian strategis dan koordinasi yang luar biasa, tim ini berhasil mengumpulkan poin tertinggi dan berhak atas medali emas.
Muhammad “Ponbit” Kausar, dikenal sebagai pemain asal Aceh yang juga memberikan kontribusi yang signifikan dalam kemenangan tim. Dalam permainan, ia terkenal dengan keterampilan menembaknya yang akurat, dan keberaniannya dalam mengambil risiko. Ponbit sering kali menjadi penentu dalam situasi yang sulit, dan hal ini sangat berpengaruh pada kesuksesan tim.
Tidak kalah penting, Yummy juga berperan penting dalam keberhasilan Timnas Indonesia pada ajang kali ini. Yummy dikenal sebagai pemain yang jeli dalam memanfaatkan kesempatan dan mengoptimalkan strategi yang ada. Keberanian dan keterampilan Yummy dalam bermain membuatnya menjadi pilar penting dalam tim ini.
Sementara Coach Bintang “Kent” Prakoso bersama, Jendra “Capt” Wahyudi dan Michael “Micheal” Devami juga berhasil mengkoordinasi tim dengan baik dan sukses memanfaatkan momen untuk mengeluarkan potensi para pemain timnas Indonesia.
Prestasi ini tidak hanya menunjukkan keahlian individu, tapi juga kolaborasi yang kuat di antara seluruh tim. Mereka saling melengkapi dan bekerja sama dengan baik, sukses memperlihatkan kekuatan tim yang solid, sekali lagi berhasil membawa pulang medali emas sejak ajang SEA Games Vietnam ke-31 tahun lalu.
ABOUT BOOM Esports:
Established in November 2016, BOOM Esports is a multinational, multidivisional esports organization with top-tier rosters from Southeast Asian regions. We were born from our belief that champions are not born, they are made. They are made from those who thrive for nothing short of greatness: those who thrive to be a beast.
With the “Beast on our Mind” (BOOM), it has always been our mission to find and support the world’s most promising talents with professional management and reach the highest levels of competitive gaming.